DMI.OR.ID, JAKARTA – Ekonomi syariah, Industri Halal, dan Pemberdayaan Pemuda menjadi sub tema yang akan dibahas dalam rangkaian acara Muslim Youth Connection 2021. Acara ini akan berlangsung pada Jumat (10/12) hingga Ahad (12/12) di Masjid Istiqlal, Kota Administrasi Jakarta Pusat.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat (PP) Perhimpunan Remaja Masjid (PRIMA) Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan dirangkai dengan agenda Musyawarah Pimpinan Nasional (Muspimnas) 2021 di Sekretariat PP DMI.
Muslim Youth Connection 2021 juga mengangkat tema besar: “From Youth to Mosque: Bridging The Youth Collaboration for The Future of Muslim Society” atau “Dari Pemuda ke Masjid: Menjembatani Kolaborasi Pemuda untuk Masa Depan Masyarakat Muslim“.
Dalam kegiatan ini, rencananya akan hadir sejumlah narasumber, antara lain Ketua PP DMI, Dr. Hj. Maria Ulfah Anshor, M.Si., yang juga Komisioner Komisi Nasional (Komas) Anti Kekerasan Terhadap Perempuan. Beliau akan membahas sub tema: Akselerasi Masjid Sebagai Pusat Pemberdayaan Pemuda.
Narasumber lainnya yang akan membahas tema ini ialah Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Dr. (H.C.) Drs. H. Abdul Muhaimin Iskandar, M.Si., dan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah, Sunanto, S.H., M.H.I.
Rencananya, turut hadir dan menjadi narasumber Ketua Departemen Pemberdayaan Ekonomi dan Kewirausahaan PP DMI, drg. Muhammad Arief Rosyid Hasan, M.K.M., yang juga Komisaris Independen Bank Syariah Indonesia (BSI), dalam acara ini.
Ia akan membahas sub tema: Contribution from Youth to Shape The Future of Sharia Economic in Indonesia atau Kontribusi dari Pemuda untuk Membentuk Masa Depan Ekonomi Syariah di Indonesia.
Narasumber lainnya dalam sub tema tersebut ialah Angggota Komisi XI DPR RI, Putri Anetta Komaruddin, B.Com., yang juga tokoh milenial di DPR RI.
Selain itu, akan hadir Ketua Departemen Komunikasi, Informasi (Kominfo), Pengambangan Arsitektur dan Infrastruktur PP DMI, Ir. H. Achmad Sugiarto, M.M., selaku narasumber. Ia akan membahas sub tema Cross Sectors Collaboration for The Better Future of Mosque atau Kolaborasi Lintas Sektor untuk Masa Depan Masjid yang Lebih Baik.
Hadir pula Pendiri PT. Paragon Technology and Innovation, Dr. (HC). Dra. Nurhayati Subakat, Apt., yang juga pengusaha kosmetik halal asal Indonesia. Beliau akan membahas sub tema: New Wave of Halal Industry in Indonesia atau Gelombang Baru Industri Halal di Indonesia.
Narasumber lainnya dalam sub tema ini ialah Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) – Kementerian Agama (Kemenag) RI, Dr. H. Muhammad Aqil Irham, M.Si.
Selain itu, sejumlah tokoh muda dan pengurus PP PRIMA DMI juga menjadi narasumber dalam Muslim Youth Connection 2021, antara lain Staf Khusus (Stafsus) Presiden RI, Aminuddin Ma’ruf, S.E., M.E., dan Wakil Ketua Umum PP PRIMA DMI, Fadlan Muzakki, S.IP., M.Phil., L.L.M., M.I.P.R., C.P.R.
Kedua narasumber akan membahas sub tema Future Muslim Society “Affecting People Through Mosque” atau Masa Depan Masyarakat Muslim “Mempengaruhi Orang Melalui Masjid” bersama narasumber lainnya, yakni Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Jaringan Alumni Timur Tengah Indonesia (JATTI), Pangeran Arsyad Ihsanul Haq, Lc.
Saat ini, Pangeran Arsyad juga mengemban amanat selaku Chief Executive Officer (CEO) Tawaf TV. Ia menjadi narasumber bersama President Organization of Islamic Cooperation (OIC) Youth Indonesia, Astrid Nadya Rizqita.
Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani