DMI.OR.ID, BEKASI – Pimpinan Pusat (PP) Dewan Masjid Indonesia (DMI) bekerjasama dengan Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Jihad telah meresmikan Toko Baitul Pangan (Tobatan) pada Sabtu (25/11/17) lalu di Masjid Al Jihad.
Seperti dikutip dari laman http://beritahati.com, Masjid Al Jihad ini terletak di Pasir Randu, Jalan Raya Serang – CIbarusah, RT 11, RW 06,Kelurahan Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Provini Jawa Barat. Peresmian Tobatan ini bertepatan dengan Peringatan Mauild Nabi Besar Muhammad SAW di Masjid al Jihad.
Tobatan ini diresmikan secara langsung oleh Direktur Program PP DMI, Dr. H. Munawar Fuad Noeh, M.A., dan dihadiri oleh Ketua DKM Al Jihad, serta perwakilan dari Bulog Divisi Regional II Jawa Barat.
“Dengan tawakal kepada Allah, Bismillahirohmanirohim, Alhamdulillah, pada kesempatan ini saya sampaikan terima kasih kepada Bulog,” tutur H. Munawar Fuad saat memberikan kata sambutannya dalam peresmian Tobatan ini, Sabtu (25/11/17).
Tobatan ini, lanjutnya, merupakan program resmi yang digagas oleh Ketua Umum PP DMI, DR. H. Muhammad Jusuf Kalla, yang juga Wakil Presiden (Wapres) RI. “Bapak Ibu sekalian, program ini adalah program yang resmi digagas oleh Wapres RI. Saya selaku wakil beliau bersama Perum Bulog dan kementerian terkait menggelar program Tobatan,” paparnya
Menurutnya, Tobatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang notabene merupakan jama’ah masjid, khususnya Masjid Al Jihad. Masyarakat dapat membeli komoditi pangan dengan harga terjangkau di Tobatan serta tidak perlu meragukan kualitasnya. “Di sini kita tobat, tobat dari rasa lapar. Biar kagak ada warga kita yang kelaparan,” ucapnya.
Dr. Munawar Fuad pun berharap agar program Tobatan ini dapat berlangsung secara berkesinambungan, tidak hanya saat ini saja. “Kita harus berama-sama membantu menyukseskan program ini karena emata-mata untuk kepentingan umat,” ujarnya.
“Jadi ini bukan hanya sekarang, mudah mudahan Pak Camat, Pak Sekretaris Camat, Pak Kapolres, Aparat Desa, dan Para Alim Ulama bisa bersama-sama menyukseskan program ini untuk umat di masing-masing rumahnya,” imbuhnya.
Adapun bahan pangan pokok yang dijual di Tobatan Masjid al Jihad ialah beras premium dengan harga Rp 65.000 per Kilogram, gula premium dengan harga Rp 11.900 per Kilogram, dan minyak goreng seharga Rp 12.500 per Liter.
Ada pula bahan pangan pokok seperti tepung terigu dengan harga Rp 7.200 per Kilogram, bawang merah dengan harga Rp 23.000 per Kilogram, dan bawang putih dengan harga Rp 37.000 per Kilogram, serta daging beku dengan harga Rp 68.000 per Kilogram. Sedangkan slogan yang diusung oleh Tobatan ialah “Belanja Hemat Sambil Beribadah”.
Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani