DMI.OR.ID, SIDENRENG RAPPANG – Pimpinan Daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) telah menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) DMI Kabupaten Sidrap pada Sabtu (21/1), bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sidrap, Pangkajene.
Seperti dikutip dari laman http://parepos.fajar.co.id/, Musda DMI Kabupaten Sidrap ini telah memilih dan menetapkan Drs. H. Kaharuddin Aras, M.Ag., sebagai Ketua PD DMI Kabupaten Sidrap Masa Bakti 2017-2022. Saat ini, H. Kaharuddin juga menjabat sebagai Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Kabupaten Sidrap.
Dalam sambutannya, H. Kaharuddin menyatakan kesiapannya untuk mengemban tugas dan amanat yang dipercayakan kepadanya dalam melaksanakan program kerja DMI Kabuaten Sidrap.
“Insya Allah, sebagai Ketua DMI Sidrap, saya siap mengemban tugas dan amanat dalam melaksanakan program kerja DMI ini. Saya akan meneruskan kepemimpinan PD DMI Kabupaten Sidrap yang sebelumnya dipimpin oleh Almarhum KH. Muhammad Radi,” tutur H. kaharuddin pada Sabtu (21/1).
Alhamdulilah, lanjutnya, teman-teman pengurus DMI memberi amanat kepada untuk melanjutkan kepemimpinan almarhum KH. Muhammad Radi. “Insya Allah sebagai ketua terpilih, saya akan meneruskan program-program beliau dan siap memajukan DMI Kabupaten Sidrap ke depan,” papar H. Kaharuddin pada Sabtu (21/1), seperti dikutip dari laman http://online24jam.com/.
DMI Kabupaten Sidrap, ungkapnya, akan berupaya mengembangkan pola manajemen, pengelolaan program, dan pengelolaan fisik, serta upaya untuk mengembangkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan ajaran Islam.
“Bahkan, DMI akan mengembangkan dakwah pendidikan sejak usia dini sampai lanjut usia, program kesejahteraan, dan program kesehatan masyarakat. Hal yang juga penting adalah mengembangkan masjid-masjid percontohan yang ada di Kabupaten Sidrap,” ungkapnya.
Acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Pimpinan Wilayah (PW) DMI Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof. Dr. H. Kaimuddin, M.Si., Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Sidrap, Drs. H. Hamka Lokki, M.Si., dan Ketua Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Daerah Kabupaten Sidrap, H. Fatahuddin Sukkara, Lc.
Hadir juga Kepala Staf Daerah Infanteri Masjid (Kasdim) 1420/ Sidrap, Mayor infanteri (Inf). Militer Alfred Tonak, A.Md., dan Kepala Urusan Pembinaan (Kaurbin) Operasi (Ops) Keamanan, dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Kepolisian Resort (Polres) Sidrap, Inspektur Satu (Iptu) Polisi Syarifuddin M.
Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani