DMI Balikpapan Selenggarakan Bimtek Peningkatan Kompetensi Imam Masjid

DMI.OR.ID, BALIKPAPAN – Pimpinan daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Balikpapan telah menyelenggarakan kegiatan bertajuk Bimbingan Teknis Peningatan Kompetensi Imam Masjid pada Ahad (26/3).
Acara ini diselenggarakan di Masjid Agung At-Taqwa , Keluruhan Klandan Ulu, Kecamatan Balikpapan Kota, Kota Balikpapan.
Kegiatan ini menghadirkan sejumlah narasumber seperti ketua Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cabang Kota Balikpapan, KH. Jailani Mawardi, yang menyampaikan materi tentang Qiraat Al-Qur’an.
Turut hadir Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Kota Balikpapan, Ir. H. Chaidar, yang membacakan kata sambutan dari Wali Kota Balikpapan, H. Rizal Effendi, S.E., serta Ketua dan Sekretaris PD DMI Kota Balikpapan,Drs. H. Solehuddin Siregar, dan H. Nur Arifin, S.Pd.I.
 
Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pimpinan Pusat (PP) Perhimpunan Remaja Masjid (PRIMA) DMI, yakniMuhammad Hanif Alusi, S.Hum., M.Si., danAhmad Syarifuddin. Keduanya hadir dalam ranga proses pembentukan PRIMA DMI di Kota Balikpapan sebagai salah satu badan otonom DMI.
 
Puluhan peserta yang hadir dalam acara ini juga mengikuti ibadah sholat Dzuhur dan Ashar berjamaah. Mereka juga sangat antusias saat menyimak sesi teori sholat dan praktek membaca Al-Qur’an untuk menjadi Imam Masjid yang baik dan benar.
 
Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani

Bagikan ke :