DMI Selesaikan Pembangunan Masjid Semi-Permanen Pertama di Gaza, Palestina

Di tengah kehancuran akibat agresi militer Israel, harapan baru muncul bagi warga di kamp pengungsian di wilayah Jalur Gaza Utara. Dewan Masjid Indonesia atau DMI telah membangun masjid semi permanen pertama di Jalan Jediideh, menggantikan masjid Al-Rahman dan Al-Quran yang hancur akibat serangan rudal. Kehadiran masjid ini menjadi simbol keteguhan dan semangat warga Gaza dalam […]
Baca Selengkapnya

Subscribe Us

On Youtube

Video Peresmian Masjid Agung Ar-Ridwan oleh Wapres Kalla

DMI.OR.ID,TULUNGAGUNG – Saksikan video kunjungan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), DR. H. Muhammad Jusuf Kalla, ke Kabupaten Tulungagung,Jawa Timur, pada Senin (16/1) untuk meresmikan penggunaan Masjid Agung Ar-Ridwan dan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) di lingkungan Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Darul Hikmah.

Pondok Pesantren Modern Darul Hikmah ini terletak di Kecamatan Kedungwangu, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur (Jatim), pada Senin (16/1).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Guernur Jatim, Dr. H. Soekarwo, S.H., M.Hum., Pimpinan Ponpes Moderan Darul Hikmah, H. Masyhudi Ridwan, S.H., dan Menteri Pekerjaan Umum (PU) dan Perumahan Rakyat (Pera), Dr. Ir. H. Muhammad Basuki Hadimuljono, M.Sc., serta Menteri Sekretaris Kabinet (Menseskab), Dr. Ir. H. Pramono Anung Wibowo, M.M.

Dalam rombongan ini, turut hadir Kepala Sekretariat Wapres RI, Drs. H. Mohamad Oemar, M.A., dan Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan, Dr. Ir. H. Bambang Widianto, M.A.

Penulis: Muhamad Ibrahim Hamdani

Bagikan ke :